Senin, 13 Maret 2023

Madrasah Aliyah Gani Tirtoasri Gelar Asesmen Madrasah 2023



Tirtomoyo,  — Madrasah Aliyah Gani Tirtoasri  mulai menggelar Asesmen Madrasah (AM) 2023 bagi kelas XII. Asesmen dilakukan untuk mengukur kemampuan siswa sekaligus sebagai salah satu syarat untuk lulus di Madrasah Aliyah Gani Tirtoasri  Tirtomoyo.

Asesmen Madrasah ini sendiri diselenggarakan di Madrasah Aliyah Gani Tirtoasri  dan akan berlangsung dari 13 hingga 21 Maret 2023 mendatang.

Kepala Madrasah Aliyah Gani Tirtoasri , Rooyani di menyatakan Asesmen Madrasah bertujuan untuk mengetahui pencapaian hasil belajar peserta didik pada akhir jenjang pendidikan sesuai standar kompetensi lulusan (SKL) yang telah ditetapkan.

“Pada prinsipnya Asesmen Madrasah itu sama dengan UN, UAM, cuma bedanya AM dilaksanakan oleh madrasah masing masing sesuai kisi kisi yang sudah ditetapkan,” kata Rooyani.

Dia berharap pelaksanaan Asesmen Madrasah berjalan sukses dan lancar. Karena sebelumnya, madrasah telah melaksanakan simulasi untuk mengantisipasi segala persoalan yang terjadi pada pelaksanaan AM.

Rooyani meminta pengawas untuk sungguh-sungguh melakukan pengawasan Asesmen Madrasah. Kesungguhan itu akan terlihat dari kejelian pengawas dalam memantau setiap gerak gerik peserta ujian.

“Tidak ada lagi pengawas yang terlambat, membiarkan anak tidur saat ujian, begitu juga tidak ada anak yang keluar sebelum waktu ujian berakhir,” tegasnya.

Sementara itu wakil kepala bidang Kurikulum, Darman mengatakan bahwa Asesmen Madrasah diikuti oleh seluruh siswa kelas XII dari berbagai jurusan, yaitu, IPA dan IPS.

“Jumlah peserta Asesmen Madrasah 2023 sebanyak 42 siswa dengan 2 jurusan, yaitu Ilmu Pengetahuan Alam dan Ilmu Pengetahuan Sosial , sementara untuk ruang ujian sebanyak 3 ,” ujarnya.



Editor. : Andi Setiawan

 

Studi Kampus

Studi Kampus
IAIN SURAKARTA

Blogger news

PASKIBRAKA

PASKIBRAKA
Paskibraka Tingkat Kabupaten

Blogroll

About